Untuk Meningkatkan Keamanan Dan Mempersempit Para Tindak Pelaku Kejahatan polsek Cicalengka Razia Para Penjual Miras -->

Untuk Meningkatkan Keamanan Dan Mempersempit Para Tindak Pelaku Kejahatan polsek Cicalengka Razia Para Penjual Miras

14 Agu 2020, Agustus 14, 2020
Pasang iklan


Aspirasijabar || kab Bandung, Menjelang hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 75thn. 
Beberapa hari kedepan jajaran polsek cicalengka. Mengadakan KRYD (kegiatan Rutin yang Ditingkatkan) Razia miras. 
Untuk memberi rasa nyaman terhadap warga Di wilkum cicalengka. 


Kegiatan yang dilakasanakan pada hari Kamis tanggal 13 Agustus 2020. sekira jam 17.00 wib bertempat di Jl. Raya Bandung -  Garut Kp. Warung Lahang Rt. 001/015 Desa. Nagrog Kec. Cicalengka Kab. Bandung.


Dalam pelaksanaanya aksanakan KRYD ( kegiatan rutin yang ditingkatkan ) dengan sasaran penjual Minuman keras, pelakasnananya yang dipimpin langsung Oleh Kapolsek Cicalengka Kompol. Aep Suhendi Sh.  Yang didampingi Danramil Cicalengka Kapt. Arm. Tedi Sopyan. 

 hasil dari Operasi pekat tersebut, berhasil diamankan sebuah mobil box dengan no. Pol F 8016 AQ. yang berisikan minuman keras milik Sdr. Agus Nainggolan. Untuk Jumlah minuman sebanyak, 183 Dus. Berbagai merk minuman keras. 
Diantara minuman yang didapat berbagai jenis tersebut, 
23 DUS ANGGUR MERAH
2  DUS AM Kecil
40 DUS ARAK
32 DUS INTISARI
2 DUS COLUMBUS
4 BIR GUINES
3 BIR BINTANG
5 BIR ANGKER
2 BIR FROS
46 DUS KUDA MAS
2 DUS ICELAND
2 DUS KOLESOM
6 DUS AOK

Dengan bukti yang didapat dilapangan, selanjutnya mobil Box tersebut diamankan Di Mapolsek Cicalengka. Dan penanganannya  akan di limpahkan Ke unit narkoba Polresta Bandung. berikut barang bukti yang telah diamankan tersebut. 


Dengan diadakan gelar razia tersebut, menurut kapolsek Cicalengka. kompol. Aep Suhendi Sh. Menuturkan" kegiatan ini untuk menimalisir atau mempersempit para tindak pelaku kejahatan, dan untuk memberi rasa aman kepada warga dengan semaraknya para penjual miras, apalagi beberapa tahun kebelakang telah terjadi, banyak korban minuman oplosan. 

Mudah mudahan kedepanya masyarakat bisa bekerja sama dengan pihak kepolisian atau keamanan setempat, untuk melaporkan kegiatan yang bisa mengganggu ketentraman warga dan untuk mempersempit para tindak pelaku kejahatan di wilkum Cicalengka. " pungkas nya. (Ys) 

TerPopuler