DPD PSI Kota Bandung Gelar Gerakan Ber Wakaf Al-Qur'an -->

DPD PSI Kota Bandung Gelar Gerakan Ber Wakaf Al-Qur'an

4 Mei 2021, Mei 04, 2021
Pasang iklan
Aspirasijabar | Kota.Bandung - Lagi, DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Bandung mengadakan kegiatan Ber-Wakaf Al-Qur'an di Rumah Thafidz Nur Jannah, Rancasari, Kota Bandung. 

Dipimpin oleh ketua DPD, Yoel Yosaphat, menyerahkan Al-Qur'an secara simbolis kepada Pimpinan Rumah Thafidz. 

"Bulan Ramadhan adalah bulan penuh kebaikan. Pada kesempatan ini, PSI Kota Bandung berkesempatan berbagi Al-Qur'an dengan teman2 dari Rumah Taufidz. Semoga Al-Qur'an ini bisa menambah semangat teman-teman dalam memperdalam ilmu agama.", tutur Yoel yang juga anggota DPRD Kota Bandung, di Rumah Thafidz Nur Jannah, Rancasari, Kota Bandung., Minggu (2/5/2021).

Acara yang dihadiri puluhan santri dan santriwati tersebut dilanjutkan dengan tauziah dan buka puasa bersama.
"Saya bangga pada warga kota Bandung yang senantiasa menjaga keharmonisan sesama umat beragama dan saling hormat menghormati, ini juga yang jadi inspirasi untuk kita saling menjaganya," ungkap Yoel.

Tidak hanya membagikan Al-Qur'an, kegiatan Safari Ramadhan PSI akan dilanjutkan dengan rangkaian kegiatan takjil dan pembagian sembako hingga menjelang datangnya hari raya Idul Fitri.

"Hal ini juga sebagai rasa apresiasi kami pada warga kota Bandung yang menjalankan ibadah puasa hingga hari raya idul Fitri yang mana mereka juga menghargai hari raya yang kami rayakan," ungkapnya.

"Warga Kota Bandung tetap jaga Protokol Kesehatan, 5 M. Semoga kota Bandung, kita semua pulih dan pandemi berakhir," pungkasnya.


Sumber : Biro kota.Bandung
Editor    :  Iwan

TerPopuler