Giat Kapolsek Jatinangor " Monitoring Serta Pengamanan Di lokasi Proyek Pembangunan Jalan Tol Cisumdawu -->

Giat Kapolsek Jatinangor " Monitoring Serta Pengamanan Di lokasi Proyek Pembangunan Jalan Tol Cisumdawu

24 Nov 2021, November 24, 2021
Pasang iklan

Aspirasijabar | Sumedang - Monitoring dan pengamanan di lokasi proyek pembangunan Jalan Tol Cisumdawu yang bertempat di Desa Cilayung, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Rabu (24/11/2021).

Dalam kegiatan tersebut dipimpin oleh Kapolsek Jatinangor Kompol Aan Supriatna, S.AP, yang didampingi Panit I Sabhara Polsek Jatinangor IPTU Solihin, Panit I Binmas IPTU MEMEY, Panit I Lantas IPDA ERIGAL, dan Panit II Binmas IPDA KUSWADI beserta anggota Polres Sumedang dan Anggota Polsek Jatinangor.

Kegiatan tersebut berkaitan dengan pada lahan lokasi pembangunan proyek pembangunan Jalan Tol Cisumdawu tersebut dilokasi milik PT. Priwista Raya.

Pengamanan tersebut terkait dengan belum ada pembayaran dari pihak H.Dadan, dan sehubungan adanya gugatan perdata dari pihak penggugat yang mengaku ahli waris Tn. Baron Baud (Roni CS) dan saat ini perkaranya dalam proses di PN Sumedang, dimana sebelumnya pihak PT. Priwista telah membuat barikade dilokasi tersebut.

Atas saran Kapolsek Jatinangor Kompol AAN SUPRIATNA, S.AP tersebut kepada anggota yang terkena sprin agar melaksanakan PAM dan pantau sehingga proses pengerjaan proyek pembangunan Jalan Tol Cisumdawu pada lahan tersebut proses tetap Berjalan.

Selama kegiatan berlangsung situasi berjalan dengan lancar aman dan kondusif

Kegiatan patroli tersebut meninjau lokasi proyek pembangunan Jalan Tol Cisumdawu sehubungan dengan sebelumnya ada aksi pembuatan barikade di lokasi proyek pembangunan Jalan Tol Cisumdawu di Desa Cilayung, Kec Jatinangor oleh pihak PT. Priwista Raya, dimana tindakan itu merupakan untuk mencari perhatian dari pihak terkait sehubungan dengan belum dibayarkan untuk pembebasan lahan milik PT Priwista.

Pada lokasi tersebut para pekerja tetap menjalankan aktivitas pekerjaan tanpa ada kendala.



Red,

TerPopuler