Pemkab Tasikmalaya Ingatkan Warga Agar Selalu Patuh Terhadap Prokes Guna Cegah Varian Omicron -->

Pemkab Tasikmalaya Ingatkan Warga Agar Selalu Patuh Terhadap Prokes Guna Cegah Varian Omicron

11 Jan 2022, Januari 11, 2022
Pasang iklan

foto Istimewa


Aspirasijabar || Tasikmalaya - Beredar kabar wabah virus Covid-19 varian omicron sudah sampai ke Jawa Barat maka dengan itu Pemkab Tasikmalaya ingatkan warga agar selalu meningkatkan kesadaran selalu mematuhi protocol kesehatan serta  mematuhi 3 M.lebih bagus lagi kalau mematuhi 5 M

Itu semua merupakan upaya agar  tidak terpapar virus covid-19 varian omicron konon katanya  penularannya lebih cepat dan lebih kuat penyebarannya 
dibanding varian yang lainnya kata Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto di RM.Astro di bilangan jalan raya Singaparna selasa(11-1-2022)saat gelar rakor Inflasi bersama jajaran Pejabat Pemkab Tasikmalaya beserta Bank Indonesia(BI)

Lebih lanjut bupati Ade mengatakan bahwa kami akan turun kelapangan guna untuk memberikan  wahana edukasi ke masyarakat tentang virus covid-19 varian omicron dan cara penangkalnya ungkapnya

Dan sekarang di Kabupaten ini sudah dibentuk Da,i untuk perubahan prilaku yang melibatkan pondok pesantren(Ponpes)agar bisa menyampaikan kepada masyarakat  supaya betul betul paham dan sadar arti prilaku hidup bersih dan sehat(PHBS)supaya kita semua terhindar dari yang namanya segala bentuk penyakit jelasnya

Adapun kesiapan Pemerintah Kabupaten(Pemkab) Tasikmalaya dalam hal infrastruktur dan obat obatan serta pasilitas kesehatan(Paskes)sudah disiapkan,

Akan tetapi semoga semua itu jangan sampai terpakai mudah mudahan warga Kabupaten Tasikmalaya menjadi warga yang sadar dan cerdas menyikapi permasalahan covid -19 varian omicron ini,intinya kita jangan lengah harus selalu mematuhi protokol kesehatan agar selamat dari wabah pungkasnya

M.Muhlis

TerPopuler