Penghormatan Terakhir, Kapolres Majalengka Hadiri Upacara Pemakaman Personel Polsek Cigasong -->

Penghormatan Terakhir, Kapolres Majalengka Hadiri Upacara Pemakaman Personel Polsek Cigasong

2 Okt 2022, Oktober 02, 2022
Pasang iklan


Aspirasijabar | Majalengka - Jajaran Polres Majalengka Polda Jabar kembali kehilangan salah satu anggota terbaiknya yakni Ka SPKT 1 Polsek Cigasong AIPTU Deni Hermanto yang meninggal dunia karena sakit di Rumah Sakit Cideres, Minggu (02/02/2022).

Turut hadir dalam upacara yang digelar secara kedinasan tersebut antara lain Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi,  Kapolsek Jatiwangi Kompol Kustadi, Kasat Binmas Polres Majalengka AKP Edi Purwanto, Kapolsek Panyingkiran AKP Jaja Gardaja, Kasi Propam Polres Majalengka AKP Sarjio, Kapolsek Maja IPTU Kenedy Joko Lelono, Kapolsek Cigasong IPTU Adeng, Wakapolsek Cigasong IPDA Adam Malik, perwakilan anggota jajaran Polres Majalengka, anggota Koramil Majalengka, keluarga Almarhum dan para pelayat.

Kegiatan dimulai dengan Upacara Pemberangkatan dikediaman Almarhum AIPTU Deni Hermanto yang bertempat di Blok Pesantren Rt 06/Rw 02 Kelurahan Cicenang Kecamatan Cigasong serta dilanjutkan dengan Upacara Pemakaman Jenazah secara kedinasan di Pemakaman Umum astana Lega Mekar Lapian.

Suasana duka sangat terasa saat jenazah almarhum diberangkatkan menuju peristirahatan terakhir. Beberapa rekan kerja dan keluarga nampak tak kuasa menahan air mata kesedihan, serta tembakan salvo sebagai penghormatan terakhir mengiringi prosesi pemakaman.

Saat dikonfirmasi Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi mengatakan bahwa “Kami atas nama seluruh jajaran Polres Majalengka menyampaikan bela sungkawa yang sedalam-dalamnya, kita sangat kehilangan sosok polisi teladan seperti Almarhum. Semasa hidupnya, almarhum dikenal memiliki dedikasi dan integritas tinggi dalam menjalankan tugas.” 

“Semoga arwah Almarhum diberikan tempat terbaik di sisi Allah SWT dan diampuni segala dosa-dosanya. Kepada keluarga semoga di berikan ketabahan dan keikhlasan menghadapi cobaan ini,” ungkap Kapolres Majalengka.


Red, 

TerPopuler