CAMAT DARANGDAN SERAHKAN BANSOS KEPADA WARGA MUSIBAH ANGIN KENCANG. -->

CAMAT DARANGDAN SERAHKAN BANSOS KEPADA WARGA MUSIBAH ANGIN KENCANG.

6 Jan 2021, Januari 06, 2021
Pasang iklan
Aspirasijabar | Purwakarta-
Camat Darangdan Kabupaten Purwakarta Jawa barat Drs Al Idrus Nurhasan melalui Kasi Trantib Kecamatan Darangdan Abas Basuni, S.Pd, Rabu 06/01/2021 menyerahkan Bantuan Sosial (Bansos) Provinsi kepada 7-KK warga Desa Darangdan yang rumahnya ambruk akibat disapu angin kencang.

Secara simbolis Penyerahan bansos kepada warga terkena musibah angin kencang itu dari Abas Basuni, S.Pd Kasi Trantib Kecamatan Darangdan kepada H.Usman Suryaman, S.Pd.MM.Pd selaku
Pj Kepala Desa  Darangdan.

Penjelasan Abas Basuni kepada awak media saat dikonfirmasi di ruang kerjanya mengatakan bahwa bansos ini adalah Bantuan Sosial dari Dinsos Provinsi untuk 9-Kepala Keluarga yang rumahnya ambruk akibat disapu angin kencang pada bulan yang lalu,  mudah mudahan saja bermanfaat. "Ucap Abas Basuni,S.Pd"

Kemudian menurut H.Usman Suryaman, S.Pd.MM.Pd Pj Kepala Desa Darangdan, bahwa yang menerima bansos itu seluruhnya 9-KK seKecamatan Darangdan yang rumahnya disapu angin kencang pada Selasa sore  08/12/2020, yaitu Warga Desa Darangdan 7-KK, warga Desa Sadarkarya 1-KK dan warga Desa Depok 1-KK.
Untuk itu kami mengucapkan terimakasih atas perhatiannya kepada dinas intansi terkait, juga mudah-mudahan bermanfaat bagi mereka yang menerima bantuan tersebut. "Pungkasnya"



(Bah)

TerPopuler