Panasnya Menyengat Kulit, Babinsa Tetap Setia Membantu Petani -->

Panasnya Menyengat Kulit, Babinsa Tetap Setia Membantu Petani

22 Feb 2021, Februari 22, 2021
Pasang iklan
Aspirasijabar | Langsa- Beginilah bentuk kemanunggalan TNI bersama Rakyat demi mewujudkan swasembada pangan Nasional, Babinsa Koramil 23/Langsa Timur Kodim 0104/Aceh Timur Serda Mualim tak tanggung-tanggung, selesai membantu panen padi, ia juga membantu petani untuk mengangkat hasil panen padi, Senin (22-02-2021).

Meski panasnya matahari menyengat kulit, Serda Mualim tetap berbaur dengan petani saat mereka memanen padi di sawah. Dengan sigap, satu per satu ia mengangkat karung hasil panen padi milik Ibu Hasnah, yang merupakan salah seorang warga binaannya di Desa Seulalah Baru, Kecamatan Langsa Lama, Kota Langsa.

“Saya ikhlas membantu ibu Hasnah, ini merupakan sebagian tugas saya selaku Babinsa, serta wujud Kemanunggalan TNI-Rakyat yang harus saya laksanakan sebagai tindak lanjut dari perintah Komandan, ”ungkap Mualim.

Kami para Babinsa turun ke sawah membantu petani dengan harapan dapat memberikan motivasi dan nilai positif bagi petani agar lebih bersemangat dalam bekerja guna meningkatkan ketahanan pangan, dan kebersamaan di sawah kiranya dapat menciptakan rasa kedekatan dan rasa kekeluargaan kami dengan warga binaan.

Kapten Kav Khairul Nizam sebagai Danramil 23/Lgst juga menambahkan, agar program Hanpangan dapat tercapai, maka para Babinsa sebagai Aparat Komando Kewilayahan wajib selalu melakukan pendamping dilapangan memberikan arahan dan motivasi tinggi kepada para petani, agar apa yang menjadi kesulitan yang dihadapi oleh para petani dapat segera teratasi, "ujarnya.

Tak hanya pada masa panen seperti ini saja, akan tetapi Babinsa melaksanakan pendampingan pertanian mulai dari masa olah lahan, masa tanah, masa perawatan, dan masa panen seperti yang dilakukan Serda Mualim.

Sementara itu, setelah mendapat bantuan dari Serda Mualim, Ibu Hasnah menyampaikan terima kasih yang sebanyak banyaknya, karena berkat bantuan dan pendampingan dari Bapak Babinsa Koramil Langsa Timur, saya bisa merasakan hasil panen yang lebih baik pada tahun ini, dibandingkan pada tahun kemarin.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Babinsa Langsa Timur yang senantiasa membantu kami dalam hal pendampingan pertanian. Dengan adanya kegiatan pendampingan dari Babinsa hasil panen tahun ini meningkat, sehingga kesejahteraan kami dapat dirasakan manfaatnya oleh semua para petani Desa Seulalah Baru khususnya, ”tandasnya.


Sumber : Red

TerPopuler