Pemilu 2024 di morotai terancam, Dana Tahap I Pilkada Morotai Belum Realisasi -->

Pemilu 2024 di morotai terancam, Dana Tahap I Pilkada Morotai Belum Realisasi

17 Jan 2024, Januari 17, 2024
Pasang iklan



Aspirasi jabar || Morotai, Maluku Utara - Pemerintah Kabupaten Pulau Morotai belum mencarikan anggaran dana hibah tahap I Pemilihan Kepala daerah (Pilkada) Pulau Morotai tahun 2024 ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pulau Morotai. 

"Realisasi anggaran tahap I itu 40 persen pasca penandatanganan NPHD, yang jelas bahwa sampai hari ini pemda kabupaten Pulau Morotai belum melakukan proses pencairan tahap pertama 40 persen dari dana pilkada yang disepakati, 21,8 miliar," kata Ketua KPU Pulau Morotai, Irwan Abas kepada Nuansa Media Grup (NMG), selasa (16/1) kemarin. 

Menurutnya, pencarian anggaran tahap I tersebut mestinya sudah dilakukan 14 hari pasca penandatanganan NPHD sejak desember 2023 lalu. Namun, hal itu belum direalisasi oleh Pemkab Pulau Morotai. 

Bahkan, kata dia, pihaknya telah menyurat secara resmi ke pemkab Morotai dan telah menyiapkan seluruh dokumen pendukung hingga tinggal menunggu langkah dari pemkab Morotai. 

"Sampai dengan Januari ini KPU sudah menyurat secara resmi untuk segera mencairkan proses 40 persen cuma kami berkoordinasi langsung ada terkendala administrasi, ada NPHD di pihak lain soal dukungan keamanan juga ada kesalahan teknisnya sehingga mereka harus melunasi dengan pihak provinsi oleh Morotai, mungkin bersamaan torang juga belum bisa pastikan tapi yang jelas KPU sudah menyiapkan semua dokumen pendukungnya, rekeningnya bendahara pembantu pengeluaran (BPP) untuk pemenuhan dana pilkada dan dana pemilihan gubernur. Nah itu juga sudah kami siapkan," jelasnya. 

Irwan mengatakan, pemkab berdalih terkendala evaluasi APBD Pulau Morotai yang masih menunggu dievaluasi di Provinsi. 

"Ada salah satu kendala yang saya tangkap saat saya koordinasi dengan Kesbangpol adalah ada evaluasi APBD Morotai belum keluar dari Provinsi, itu saja kendalanya," pungkasnya.(oje) 

TerPopuler