Hari Peduli Sampah Nasional, Pemdes Kutamanah Gelar Kerja Bakti Bersama Warga -->

Hari Peduli Sampah Nasional, Pemdes Kutamanah Gelar Kerja Bakti Bersama Warga

21 Feb 2020, Februari 21, 2020
Pasang iklan

Aspirasijabar.net, Purwakarta-
Pemerintah Desa (Pemdes) Kutamanah Kecamatan Sukasari Kabupaten Purwakarta menggelar kerja bakti bersama warga untuk memperingati Hari Peduli Sampah Nasional.

"Hari Peduli Sampah Nasional Pemdes Kutamanah melaksanakan kerja bakti Gerakan Purwakarta Bersih di Desa Kutamanah dengan kebersamaan yang tentunya dapat dirasakan kembali kebersamaan dan rasa gotong royong di antara warga," kata Pj Kades Kutamanah, Dedih Heryana, Jum'at (21/02/20).


Dedih mengatakan kegiatan ini bertujuan ini untuk meningkatkan peran masyarakat dalam mewujudkan lingkungan bersih dan sehat.

"Dalam rangka meningkatkan kepedulian lingkungan dan peran aktif masyarakat di Desa Kutamanah, mulai dari kesadaran pribadi, komunitas, dan keseluruhan masyarakat," ujar Dedih.

"Harapannya seluruh lapisan masyarakat dapat melakukan upaya pengelolaan sampah," sambungnya.

Dalam acara ini dihadiri unsur Pemdes, dimulai dari RT, RW, Badan Usaha Milik Desa (BUMDES), ibu-ibu PKK, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan karangtaruna, seluruhnya melakukan bersih-bersih di lingkungan sekitar.

(Kus)

TerPopuler