Hari Bahagia Paguyuban Terekel Nekad -->

Hari Bahagia Paguyuban Terekel Nekad

14 Mar 2021, Maret 14, 2021
Pasang iklan
Aspirasijabar | Purwakarta-
Setelah mengalami penundaan, hari bahagia Haryadi (Balo) dan Neneng Sulastri akhirnya tiba. Keduanya telah melangsungkan pernikahan di Kp.Cileweung Rt 13 RW 07 Desa Bojong Timur , Bojong,Purwakarta, pada Minggu (14/3/2021) Pagi.

Haryadi yang sering akrab di Panggil Balo tampak sangat bahagia dengan balutan Jas warna Hitam, begitu juga dengan Neneng yang mengenakan kebaya berwarna Putih.

Haryadi menikahi Neneng dengan maskawin berupa seperangkat alat salat dan Mas 5 Geram

"Saya terima dan kawinnya Neneng binti Sadri Assairi dengan maskawin tersebut, tunai," ucapnya dengan lantang dalam satu tarikan napas yang nampak begitu meyakinkan.
Setelah dinyatakan sah menjadi suami istri, doa dilantunkan untuk kedua mempelai. Sebagai ungkapan bahagia, Haryadi pun memeluk Neneng.

Acara dilanjutkan dengan Sungkem,saweran. Neneng dan Haryadi lalu mempraktikkan gaya jabat tangan khas mereka berdua.
Ini adalah suatu kebahagiaan bagi kami, Karna Salah satu pengurus Paguyuban Terekel Nekad telah melangsungkan akad nikah,Kata Ketua Paguyuban Terekel Nekad Dedi Supriadi Cakrabuana.

"Kami terekel Nekad telah bersama berjuang sekitar 6 tahun, sebagai saksi hidup dari perjalanan, saya turut larut dalam suka cita yang mendalam untuk salah satu rekan Terekel nekad yang telah berjuang bersama dari nol sampai saat ini"Pungkas Dedi

Adapun sekjen Egi Wildan Adithia Mengatakan bermula dari ketidaksengejaan mengenalkan satu sahabat ke sahabat lain yang sama-sama tidak memiliki pasangan, dan berlanjut proses saling mengenal satu sama lain dan berlanjut ke jenjang yang lebih serius, bahkan saya tidak menyangka dari hanya sekedar keisengan bisa sampai sejauh ini. Bisa dikatakan saya adalah saksi hidup kisha cinta mereka berdua."Ujar Egi"

Lanjut Kepala desa Bojong Timur Dedi Junaedi," Ananda haryadi akan merubah status dari lajang menjadi seorang suami menjalani takdir sebagai seorang lelaki sesungguhnya, jalan tak akan selalu mudah tapi itu yang membuat perjalanan mahligai rumah tangga semakin bermkna.kata Dedi

"Jadikan pernikahan yg pertama dan terakhir, dan selamat menjadi pemimpin dalam keluarga dan menjadi imam yang istiqomah dalam keluarga....Happy weeding buat ananda berdua,"Pungkasnya

Ucapan doa dan selamat pun mengalir deras untuk keduanya.

"Selamat,selamat kang Haryadi dan neneng.smga langgeng bahagia slalu kata Dede Beling Bendahara Terekel Nekad ,"

"Alhamdulillah semoga SAMAWA sampai akhir hayat, amin," tambah yang lainnya,"Adipati


Red"

TerPopuler