Kapolres Majalengka Berikan Reward Kepada Warga Yang Membantu Tugas Polri Gagalkan Aksi Curanmor -->

Kapolres Majalengka Berikan Reward Kepada Warga Yang Membantu Tugas Polri Gagalkan Aksi Curanmor

4 Mar 2021, Maret 04, 2021
Pasang iklan
Aspirasijabar | Majalengka- Kapolres Majalengka AKBP Syamsul Huda didampingi Kasat Reskrim AKP Siswo De Cuellar Tarigan dan Kasat Binmas AKP Rudy Djunardi memberikan penghargaan (reward) kepada warga yang membantu tugas polri dalam menangkap pelaku tindak kejahatan Curanmor berlangsung diruang Kerja Kapolres Majalengka, Kamis (4/3/2021).

Tiga orang warga Kabupaten Majalengka yang mendapat penghargaan dari Kapolres Majalengka bernama AJ, MF dan A, ketiganya merupakan warga Kecamatan Maja Kabupaten Majalengka yang salah satunya merupakan korban curanmor yang pada saat itu digagalkan oleh tiga pemuda dan Anggota Sat Sabhara Polres Majalengka. 

Ketiga pemuda tersebut mendapat reward karena berhasil membantu Polri mengamankan pelaku curanmor dan dapat digagalkan tepat di Jalan raya Kh.Abdul Halim depan mako Polres Majalengka.

Kapolres Majalengka AKBP Syamsul Huda juga mengatakan, untuk kesekian kalinya pihaknya memberikan reward kepada masyarakat yang berhasil membantu tugas Polri terutama menangkap para pelaku tindak pidana yang meresahkan masyarakat.

Diisela-sela Pemberian reward mengungkapkan, pemberian reward ini sebagai rasa terima kasih kepada warga yang telah membantu Polri mengamankan pelaku kejahatan khususnya diwilayah hukum Polres Majalengka.

Diakhir Pemberian reward mewakili Kapolres Majalengka, Kasat Reskrim didampingi Kasat Binmas menyerahkan Kendaraan milik Korban dan Korban mengucapkan terimakaksih banyak kepada Kapolres atas rewardnya dan pengembalian kendaraannya.

"Terimakasih kepada pihak Kepolisian karena dalam menjalankan tugasnya selalu melayani masyarakat dalam kondisi apapun," ujar Korban.


Sumber : Humas Polres Majalengka

TerPopuler