Dandim 0104/Atim, Tips Berpuasa di Bulan Ramadhan Selama Pandemi Covid-19 -->

Dandim 0104/Atim, Tips Berpuasa di Bulan Ramadhan Selama Pandemi Covid-19

15 Apr 2021, April 15, 2021
Pasang iklan
Aspirasijabar | Langsa - Bulan suci Ramadhan tahun 2021 ini datang kali kedua di kala dunia khususnya Indonesia sedang menghadapi pandemi virus Corona (Covid-19). Kebiasaan dan budaya menyambut bulan puasa di berbagai negara pun terpaksa dilakukan berbeda demi memutus rantai penyebaran Covid-19, termasuk wilayah Kota Langsa dan Kabupaten Aceh Timur.

Situasi Ramadhan tahun 2021 ini berbeda jika dibandingkan tahun-tahun sebelumnya atau sepanjang perjalanan Ramadhan yang dilalui umat muslim," kata Dandim 0104/Aceh Timur Letkol Czi Hasanul Arifin Siregar, S.Sos, M.Tr (Han) saat dikonfirmasi awak media di kantor Makodim setempat, Kamis (15-04-2021).

Pasalnya, semua orang harus tetap mentaati aturan pemerintah untuk tetap berjaga jarak di tengah pandemi virus Corona ini.

Meski begitu, jaga jarak ini janganlah menjadi penghalang untuk kita menjalin silaturahmi dengan sesama umat Muslim dalam menyambut bulan Ramadhan 1442 Hijriah.

Untuk itu, agar silaturahmi tetap terjaga meski harus tetap berjaga jarak, kita dapat mengirimkan gambar maupun ucapan selamat untuk menunaikan ibadah puasa di Ramadhan 2021 ini," tegasnya.

Di tengah situasi pandemi virus Corona, masyarakat diimbau untuk banyak berdiam diri di rumah dan agar menghindari kerumunan orang banyak di satu tempat.

Masyarakat juga disarankan makan sahur dan buka puasa di rumah masing-masing bersama keluarga. Meskipun pandemi masih berjalan, umat Islam harus tetap menjaga kesehatan badan dan pikiran agar khusyuk menjalankan ibadah puasa.

Puasa di bulan suci Ramadhan hanya dilakukan selama satu tahun sekali. Walaupun ramadhan tahun ini diwarnai dengan situasi pandemi Covid-19, namun kegembiraan dan semangat untuk menyambutnya tak boleh surut," ujar Dandim.

Umat muslim harus tetap meningkatkan keimanan dan memperbanyak ritual ibadah yang bisa dilakukan walaupun hanya di rumah, seperti tadarus Alquran, Qiyamul lail atau shalat Tarawih.

Warga diminta tetap mengikuti protokol kesehatan. Wajib menggunakan masker, mencuci tangan menggunakan sabun sebelum dan sesudah beraktivitas. Kemudian mematuhi dan menjalankan imbauan pemerintah.

Letkol Hasanul Arifin Siregar juga memberikan tips berpuasa di bulan Ramadhan selama Pandemi Covid-19 antara lain;

Pertama; Mengatur pola makan, minum dan gizi seimbang.

Kedua; Olahraga ringan secara rutin.

Ketiga; Memperbanyak membaca Al-Qur'an.

Keempat; Memperbanyak ibadah selama bulan Ramadan.

Kelima; Menghindari kerumunan.

Keenam; Istirahat yang cukup," jelasnya mengakhiri.

Tampak oleh awak media, tips berpuasa di bulan Ramadhan selama Pandemi Covid-19 juga sedang dipasang oleh anggota kodim 0104/Atim di baleho depan Makodim, agar masyarakat yang melintas melalui Jalan Jenderal Ahmad Yani, Gampong Payabujok Seuleumak, Kecamatan Langsa Baro, Kota Langsa dapat melihat tips dari Dandim 0104/Atim tersebut.


Red,

TerPopuler