Mengisi Bulan Suci Ramadhan, PMII Muttaqien Gelar Pesantren Ramadhan -->

Mengisi Bulan Suci Ramadhan, PMII Muttaqien Gelar Pesantren Ramadhan

17 Apr 2021, April 17, 2021
Pasang iklan

PMII Saat Mengisi Pesantren Ramadhan/aspirasijabar.net

Aspirasijabar.net, Purwakarta-
Momentum Ramadhan sering kali diisi dengan berbagai kegiatan positif, mulai dari kegiatan sosial, berbagi takjil dan lain sebagainya. Namun, ada hal lain yang dilakukan oleh pengurus komisariat Pergerkan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) cabang Purwakarta dalam mengisi bulan suci Ramadhan.

Dengan mengisi bulan suci Ramadhan ditambah momentum Hari Lahir PMII Ke-61, para kader PMII tersebut sengaja mengisinya dengan kegiatan Pesantren Ramadhan yang dilaksanakan di dua tempat yang berbeda, yaitu di Masjid jami Nurul Huda Munjul dan di masjid Jabal annur Citalang Purwakarta

Ketua Komisariat PMII STAI DR.KH.EZ Muttaqien Ginanjar menjelaskan, bahwa kegiatan yang diadakan tersebut memiliki tujuan untuk mengajak seluruh anggota agar dapat mengimplementasikan keilmuannya di masyarakat.

Menurutnya, akan banyak hal yang didapat di masyarakat, mulai dari ilmu hingga suatu keberkahan untuk menjadi bekal dalam berkhidmat di PMII dan dalam aktivitasnya.

“PMII harus terus ikut serta terjun ke masyarakat karena di masyarakat banyak ilmu dan keberkahan yang akan didapat sehingga akan menjadi bekal untuk kita bergerak dan bertindak,” ungkapnya, Sabtu (17/04/21)

Dirinya memaparkan, bahwa rangkai kegiatan berlangsung dari tanggal 16-27 April, dan pesertanya dari mulai TK hingga SLTA.

Sementara DKM Nurul Huda, Ustad Haris berharap, melalui kegiatan tersebut, ukhuwah islamiah yang kuat dapat terjalin dan berkesinambungan antara mahasiswa pergerakan dan para generasi muda "khusunya di masjid Nurul Huda Purwakarta, demi terealisasinya dakwah Islam yang rahmatan lil alamain," pungkasnya.

(Kus)

TerPopuler