Sinergitas Anggota Satgas Yonif 144/Jy Dengan Polri Membantu Vaksinasi Covid-19 di Perbatasan -->

Sinergitas Anggota Satgas Yonif 144/Jy Dengan Polri Membantu Vaksinasi Covid-19 di Perbatasan

21 Sep 2021, September 21, 2021
Pasang iklan

Aspirasijabar | Sungai Antu - Anggota Satgas bersinergi dengan aparat Pemerintah dalam membantu pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 di desa sungai Antu Kecamatan Puring Kencana Kabupaten Kapuas Hulu Kalbar.

Hal ini disampaikan Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Letkol Inf Andri Suratman dalam keterangan tertulisnya di Pos Kotis Badau.Selasa (21/09/2021).

Strategi penanggulangan Covid-19 harus bersinergi dengan aparat pemerintahan setempat dalam mendukung program pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid-19, seperti yang di lakukan anggota Satgas Kami Pos Seimawang II Ssk II membantu pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Puring Kencana.
Satgas kami terus bersinergi dengan Polri dan Babinsa dalam Kegiatan Vaksinasi serta membantu dalam pelaksanaan nya", Harapan nya warga yang sudah di data oleh pihak kelurahan/desa segera mendatangi kegiatan Vaksinasi ini untuk mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di perbatasan", Ujarnya.

Dikatakannya Susiati Julia Amd.kep selaku kepala Puskesmas, Vaksin dapat mencegah beberapa penyakit menular yang berbahaya, dengan vaksin dapat membentuk kekebalan kelompok, menurunkan kesakitan dan kematian akibat Covid-19,serta mengucapkan terimakasih banyak atas bantuan dari bapak-bapak Satgas, Polri dan pak Babinsa atas berjalannya vaksin di puskesmas ini berjalan dengan lancar.

Serka Deki Permana dan Dua rekannya saling bekerjasama dengan polri dan Babinsa setempat untuk suksesnya pelaksanaan Vaksinasi Covid-19, mulai dari mengatur antrian, tensi dan mendata warga yang mau di vaksin", imbuhnya

Kegiatan ini berjalan dengan lancar,serta kemauan warga mulai paham dan mengerti bahwa pentingnya Vaksinasi Covid-19 untuk mencegah penyebaran Covid-19 di perbatasan.


Sumber : (Pen Yonif 144/JY).

TerPopuler