Fakultas Peternakan UNPAD Tawarkan Kerjasama Pengembangan Peternakan Puyuh di Sumedang -->

Fakultas Peternakan UNPAD Tawarkan Kerjasama Pengembangan Peternakan Puyuh di Sumedang

31 Mei 2022, Mei 31, 2022
Pasang iklan
Dekan Fakultas Peternakan sedang memberikan Cindera Mata Kepada Bupati Sumedang (foto:agus)*

Aspirasijabar | Sumedang - Burung puyuh adalah burung ternak yang kecil dan mungil, meskipun tergolong dalam keluarga burung ternak, burung puyuh tidak bisa terbang layaknya burung ternak lainnya. Di alam bebas biasanya burung puyuh hidup di semak-semak atau di sawahsawah.

Burung puyuh merupakan salah satu jenis unggas yang dapat dikonsumsi dan memiliki banyak manfaat. Biasanya, burung puyuh diternak untuk dijadikan penghasil telur yang dikonsumsi masyarakat.

Selain telurnya yang mengandung gizi, dagingnya pun bisa dikonsumsi sebagai sumber protein lain. Daging burung puyuh yang lezat dapat diolah menjadi berbagai

macam hidangan dan tentunya rendah kolesterol sehingga aman untuk kesehatan. Manfaat daging burung puyuh untuk kesehatan sebagai berikut Baik untuk diet, Kesehatan Jantung, Kesehatan Kulit, Mencegah osteoporosis dan Mengatasi anemia. Melihat peluang dan manfaat daging puyuh Fakultas Peternakan Universitas

Padjadjaran bersama Paguyuban Puyuh mengembangkan budi daya puyuh melalui riset yang di lakukan oleh Fakultas Peternakan dan melalui riset menghasilkan jenis puyuh yang mempunyai berbagai keunggulan yaitu puyuh padjadjaran. 

Untuk mengembangkan Peternakan Puyuh di Kabupaten Sumedang Fakultas Peternakan Universitas Padjadjaran bersama Paguyuban Peternak Puyuh melakukan audiensi bersama Bupati Sumedang, Dr. H. Dony Ahmad Munir, S.T., M.M., terkait 

penawaran kerjasama dalam pengembangan Peternakan Puyuh di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. 
Pimpinan Fakultas Peternakan dan Paguyuban Puyuh melakukan foto bersama Bupati Sumedang (foto:agus)“ 

Audiensi digelar di Gedung Negara Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang pada Senin 30 Mei 2022. 

Pertemuan tersebut dihadiri oleh Dekan Fakultas Peternakan Unpad,Wakil Dekan I, Manajer Akademik dan Kemahasiswaan, Paguyuban Puyuh, Anggota DPRD, Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan serta tamu undangan lainnya. 

Dekan Fakultas Peternakan Unpad, Dr. Rahmat Hidayat, S.Pt., M.Si., IPM mengatakan, pihaknya menawarkan kerjasama dalam peningkatan kualitas Sumber 

Daya Manusia (SDM) Peternak Puyuh dan menjadikan Sumedang menjadi Sentra ternak puyuh “Kerja sama SDM bagi peternak puyuh ini, baik yang memiliki pendidikan (degree learning) maupun yang non-pendidikan (non-degree learning)," jelas Rahmat Rahmat menuturkan, pihaknya juga menawarkan kerjasama terkait peningkatan produktivitas dan kualitas produk ternak puyuh sehingga bisa memenuhi kebutuhan pasar, baik di dalam maupun luar Kabupaten Sumedang dan menjadikan Kabupaten Sumedang menjadi Sentra Ternak Puyuh.

Selain hal tersebut, pihaknya menawarkan untuk membangun Sentra Ternak Puyuh yang dapat menyediakan bibit puyuh yang berkualitas sentra dapat di jadikan riset bagi dosen sentra pelatihan bagi peternak puyuh di kabupaten sumedang. 

Sementara itu, Bupati Sumedang , H. Dony Ahmad Munir, S.T., M.M., menyambut baik maksud dan tujuan pihak Fapet Unpad untuk membangun dan meningkatkan kualitas Peternakan puyuh di Kabupaten Sumedang. 

"Mulai dari mempersiapkan SDM handal yang ditunjang oleh pendidikan, sekolah, diklat, juga yang bergelar dan non-gelar bagi peternak puyuh di Kabupaten Sumedang, ujarnya. 

Pihaknya sangat mendukung sekali Kabupaten Sumedang dijadikan sebagai lokasi Sentra Ternak Puyuh untuk penyedian pakan dan bibit puyuh yang berkwalitas, apalagi ada jenis puyuh yang hasil riset yaitu puyuh padjadjaran dan kedepannya mudah mudahan dapat meningkatkan kwalitas dan kemudahan peternakan mendapatkan bibit puyuh. 

Dengan adanya audensi ini, pihaknya berharap menjadi implementasi hasil riset yang bekerjasama dengan Dinas Perikanan dan Peternakan untuk meningkatkan produksi peternakan puyuh. 

"Ke depannya akan melakukan pengawalan juga pendampingan di berbagai komoditas hasil ternak puyuh di antaranya mengembangkan sentra ternak puyuh, yang pada akhirnya akan bermuara dalam meningkatnya perekonomian masyarakat,"Pungkasnya 

Penulis : Agus / Red

TerPopuler