Jaga Kamtibmas Yang Kondusif, Sinergi Bhabinkamtibmas Polsek Cikijing Bersama Babinsa Sambang Warga Binaan -->

Jaga Kamtibmas Yang Kondusif, Sinergi Bhabinkamtibmas Polsek Cikijing Bersama Babinsa Sambang Warga Binaan

25 Mei 2022, Mei 25, 2022
Pasang iklan

Aspirasijabar | Majalengka - Jalin Sinergitas kemitraan dengan pemerintahan Desa dalam menciptakan situasi kamtibmas yang ada di Desa binaan, Bhabinkamtibmas Desa Sunalari Polsek Cikijing Polres Majalengka Briptu Nuryanto bersama Babinsa Sertu Sudarno melaksanakan sambang Desa binaan. Rabu (25/5/2022).

Kegiatan Bhabinkamtibmas untuk aktif turun langsung ke Desa binaan adalah atensi Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi, dalam memelihara situasi kamtibmas serta menjalin kemitraan dengan berbagai elemen masyarakat demi terciptanya situasi kamtibmas yang aman kondusif.

Dalam dialogis kamtibmasnya Bhabinkamtibmas Briptu Nuryanto menyampaikan pesan kamtibmas kepada perangkat Desa untuk bersama-sama memelihara kamtibmas di Desa Sunalari agar tetap aman kondusif, serta mengajak perangkat Desa untuk menjadi contoh disiplin menerapkan Protokol Kesehatan dilingkungannya, dalam upaya mendukung pemerintah menanggulangi wabah pandemi COVID-19.

Di tempat terpisah Kapolsek Cikijing AKP Romdani, menyampaikan bahwa kegiatan Bhabinkamtibmas untuk aktif turun ke Desa Binaan adalah perintah Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi, Dengan aktifnya peran Bhabinkamtibmas turun langsung ke Desa binaan dalam berbagai kegiatan, diharapkan situasi kamtibmas dapat tetap terjaga dalam keadaan aman kondusif.


Red, 

TerPopuler