Bhabinkamtibmas Polsek Jatiwangi Hadiri Louncing Program BAAS di Desa Surawangi -->

Bhabinkamtibmas Polsek Jatiwangi Hadiri Louncing Program BAAS di Desa Surawangi

6 Agu 2022, Agustus 06, 2022
Pasang iklan

Aspirasijabar | Majalengka - Upaya percepatan penanganan dan pencegahan stunting di Kecamatan Jatiwangi Kabupaten Majalengka,Bhabinkamtibmas Polsek Jatiwangi Polres Majalengka Bripka Diding Rohendi menghadiri Kegiatan Louncing Program Bapak Asuh Anak Stunting (BAAS) yang bertempat di Desa Surawangi Kecamatan Jatiwangi Kabupaten Majalengka, Sabtu (6/8/2022).

Muspika Kecamatan Jatiwangi Kabupaten Majalengka bersama Dinas Kesehatan mengenalkan Program Konvergensi Percepatan Penurunan Stunting Melalui Program Bapak Asuh Anak Stunting.

Disaat dikonfirmasi, Bhabinkamtibmas Bripka Diding Rohendi mengatakan, Dalam persoalan stunting ini karena persoalan stunting ini merupakan permasalahan bangsa yang pada akhirnya bermuara pada usaha menciptakan generasi Indonesia yang unggul, sehat dan berkualitas.

Program Bapak Asuh Stunting, adalah program yang dibuat guna meningkatkan gizi pada anak-anak yang mengalami masalah dalam tumbuh kembang dan akan secara langsung melakukan monitoring terhadap gizi anak asuhnya melalui makanan sehat yang dibuat oleh tim pendamping keluarga (TPK).”ujarnya.

Ditempat terpisah, Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi melalui Kapolsek Jatiwangi Kompol Kustadi menyampaikan, bahwa Percepatan Penurunan Stunting Merupakan Program Nasional Yang Telah Dicanangkan Oleh Bapak Presiden Jokowi untuk dilakukan penanggulangannya dengan melibatkan multisektor upaya percepatan penurunan stunting dilakukan melalui intervensi gizi spesifik dan intervensi gizi sensitive”pungkasnya.


Red, 

TerPopuler