Pemerintah Kecamatan Darangdan Bersama Pendamping Desa Pantau Penyaluran BLT-DD di Desa Linggamukti -->

Pemerintah Kecamatan Darangdan Bersama Pendamping Desa Pantau Penyaluran BLT-DD di Desa Linggamukti

15 Sep 2022, September 15, 2022
Pasang iklan



Aspirasijabar || Purwakarta.
-Pemerintah Kecamatan Darangdan dalam hal ini Sekcam Darangdan Babang Subarna, M.Pd bersama Dede Royani  Pendamping Lokal Desa (PLD) Kecamatan Darangdan, juga Bripka Asep Suparman bhabinkamtibmas Desa Lingganukti Polsek Darangdan pantau kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) bagi 95 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang berlangsung di Gor Desa Linggamukti, pada Kamis 19 September 2022.

BLT-DD Bulan September Tahun 2022 telah disalurkan Pemdes Linggamukti   kepada 95 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
masing-masing PKM  menerima bantuan sebesar Rp.900.000,- untuk tiga bulan, yaitu bulan, yaitu bulan  Juli, Agustus dan bulan  September,  2022.

Menurut Kepala Desa   Linggamukti Toto Iskandar yang didampingi Sekcam Darangdan saat dikonfirmasi media dilokasi penyaluran BLT (14/09)  mengatakan,  penyaluran BLT-DD ini hanya bagi 95 KPM, masing-masing KPM menerima bantuan sebesar Rp.900.000 untuk tiga bulan, yaitu bulan Juli, Agustus dan bulan ini September 2022, "Jelas Toto Iskandar.

Ia mengatakan proses penyaluran BLT-DD Bulan September Tahun 2022 alhamdulillah berlangsung tertib dengan tetap menerapkan protokol kesehatan sehingga pelaksanaan kegiatan berjalan dengan lancar.
Dan diharapkan kepada warga penerima BLT-DD agar memaksimalkan penggunaan bantuan ini untuk kepentingan dan kebutuhan pokok terlebih dahulu daripada kepentingan yang lebih.
"pungkas Kepala Desa Linggamukti Toto Iskandar.

Reporter : Bah Endang.

TerPopuler