Aspirasijabar | Sumedang - Kapolsek Cibugel Polres Sumedang IPTU Ucu Abdurahman melakukan sambang ke pengusaha kopi di Desa Cibugel Kecamatan Cibugel Kabupaten Sumedang, Kamis (31/08/2023).
Kapolsek Cibugel saat ditemui dilokasi menjelaskan kegiatan sambang ini bertujuan untuk bersilaturahmi dan mendengarkan keluhan ataupun pengaduan dari masyarakat agar setiap perkembangan di masyarakat bisa di tindaklanjuti secara cepat
Hari ini kita laksanakan sambang ke salah satu pengusaha kopi di Desa Cibugel Kecamatan Cibugel, hal ini kita laksanakan sebagai bentuk dukungan Polsek Cibugel kepada UMKM yang ada di wilayah Kecamatan Cibugel," katanya.
Kata dia, Didin ini menerima Kopi dari kelompok tani yang diolah dan kemudian dipasarkan ke masyarakat, namun saat ini terkendala modal untuk membeli biji kopi saat adanya panen raya.
Didin sendiri merasa bangga dan mengucapkan terimakasih kepada Kapolsek Cibugel yang bisa menyempatkan hadir ke tempatnya.
“Saya merasa bangga, dengan hadirnya bapak Kapolsek Cibugel ke sini, sehingga saya bisa menyampaikan apa yang menjadi keluhan saya pribadi maupun dari kelompok tani kopi lainnya,” ungkapnya.
Editor "Nang obet