Kades Desa Rawalele Gelar Pelantikan Ketua RW Se-Desa Rawalele Kecamatan Dawuan Kabupaten Subang -->

Kades Desa Rawalele Gelar Pelantikan Ketua RW Se-Desa Rawalele Kecamatan Dawuan Kabupaten Subang

16 Agu 2024, Agustus 16, 2024
Pasang iklan


Aspirasi Jabar || Subang. Suasana khidmat menyelimuti Aula Desa, Rawalele pada hari Jum'at.16/08/2024. Saat Kepala Desa Rawalele. Ir. Uju Juanda, memimpin pelantikan ketua Rw se-Desa Rawalele, Acara ini dihadiri oleh seluruh ketua Rw terpilih, perangkat Desa, Bpd, tokoh masyarakat dan warga setempat. Jum'at. 16/08/2024.

Pelantikan ini merupakan momen penting dalam upaya meningkatkan kinerja dan pelayanan masyarakat ditingkat Rw. para ketua Rw terpilih diharapkan dapat menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dengan baik, serta menjadi jembatan komunikasi yang efektif antara warga dan pemerintah Desa. 

Dalam sambutannya, Kades Rawalele. Ir. Uju Juanda. Menyampaikan harapannya agar para ketua Rw terpilih dapat bekerja dengan penuh dedikasi dan integritas. "Saya percaya bahwa dengan kepemimpinan yang amanah dan bertanggung jawab. para ketua Rw dapat membawa perubahan positif bagi masyarakat di masing-masing wilayahnya". Ujar, Kades. 

Acara ini juga diisi dengan berbagai kegiatan, seperti sambutan dari Camat kecamatan Dawuan, sambutan perwakilan ketua Rw terpilih, penyampaian pesan dan arahan dari kepala Desa Rawalele serta sesi photo bersama. 

Dengan dilantiknya para ketua Rw yang baru, diharapkan dapat tercipta sinergi yang kuat antara pemerintah Desa dan masyarakat dalam membangun Desa Rawalele yang lebih maju, sejahtera dan berkelanjutan. Liputan. Tim. Redaksi.
Laporan : asep

TerPopuler