Personil Koramil 1903 Darangdan Beri Pelatihan Paskibra Jelang HUT RI Ke-79 -->

Personil Koramil 1903 Darangdan Beri Pelatihan Paskibra Jelang HUT RI Ke-79

14 Agu 2024, Agustus 14, 2024
Pasang iklan


Aspirasi Jabar || Purwakarta - Menjelang Peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke-79 Personil Koramil 1903 Darangdan Kodim 0919 Purwakarta, yaitu Serka H.Junir dan Sertu Dodo Montiana

Materi yang disampaikan diantaranya, pembinaan fisik, Peraturan Baris-berbaris (PBB), baik gerak maupun gerakan berjalan, formasi barisan serta tata cara pengibaran bendera hingga menjaga ketahanan.

Danramil 1903 Darangdan Kapten Armed I.Komang Sutrisna, menyatakan bahwa kegiatan yang dilaksanakan sudah berjalan seminggu yang lalu tersebut dilakukan pemantapan hingga benar-benar mahir, bahkan kepada peserta juga diberikan wawasan kebangsaan.

Mereka merupakan pelajar pilihan dari SMAN-1 Darangdan, yang memiliki putur tubuh tinggi dan tegap, selanjutnya dilakukan pembekalan fisik, materi lapangan dan tiori, hingga nantinya dapat melaksanakan tugas pengibaran bendera dengan baik dan benar. "Terang Kapten Armed I.Komang Sutrisna.

Jurnalis : Bah Endang
Sumber : Sertu Dodo Montiana.

TerPopuler