Perbaharui Data, Babinsa 15/Plkb Laksanakan Puldata Ter -->

Perbaharui Data, Babinsa 15/Plkb Laksanakan Puldata Ter

22 Apr 2021, April 22, 2021
Pasang iklan
Aspirasijabar | Aceh Timur - Guna  mendapatkan data yang akurat dan ter- up date, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 15/Peureulak Barat Kodim 0104/Atim Serda Eko Pranoto melaksanakan kegiatan Pengumpulan Data Teritorial (Puldata Ter), bertempat di kantor Kecamatan Peureulak Barat, Kabupaten Aceh Timur. Kamis, (22/04/2021).

Pengumpulan data teritorial merupakan bagian dari tugas dan pekerjaan rutin Babinsa sebagai aparat kewilayahan dalam rangka pembinaan data  teritorial. Seperti halnya yang dilakukan oleh Serda Eko Pranoto yang melaksanakan pengumpulan data teritorian tentang jumlah tempat ibadah yang dirincikan menurut jenis di masing-masing Desa yang ada diwilayah kecamatan Peureulak Barat.

Serda Eko Pranoto menyampaikan pendataan teritorial sangat penting bagi kami aparat kewilayahan dalam hal ini Koramil, sebagai data dan masukan untuk melaksanakan langkah-langkah pembinaan teritorial, pengendalian dan pengawasan maupun dalam mengevaluasi hasil pembinaan teritorial. 

“Pada kesempatan ini saya mendata jumlah tempat ibadah yang ada diwilayah Kecamatan Peuruelak Barat diantaranya, sarana Masjid, Meunasah dan tempat Ibdah lainnya,” ucap Eko

Pada kesempatan tersebut  Ahmad Salam,S.Sos.i salah satu aparatur Kecamatan Peuruelak Barat, mengatakan kami sangat mengapresiasi kinerja Babinsa yang salalu mengup date data terbaru yang bertujuan untuk mendukung kinerja babinsa dalam melaksankan tugasnya sebagai aparat teritorial.

“Kami selalu berkoordinasi dengan Babinsa dalam pendataan, yang mana merupakan bentuk partisipasi kami dalam mendukung kinerja Babinsa di lapangan,” pungkasnya.


Red,

TerPopuler