Mitemeyan Sambut HUT RI Ke-79 Karang Taruna Lingga Wibawa Desa Cilingga Gelar Turnamen Sepak Bola -->

Mitemeyan Sambut HUT RI Ke-79 Karang Taruna Lingga Wibawa Desa Cilingga Gelar Turnamen Sepak Bola

9 Jul 2024, Juli 09, 2024
Pasang iklan



Aspirasi Jabar || Purwakarta - Pemdes Cilingga Kecamatan Darangdan Gelar metemeyan menyambut HUT Kemerdekaan RI Ke-79 dengan menggelar Turnamen Sepak Bola antar Rt dari 19-Rt seDesa Cilingga yang dibuka resmi oleh Calon Bupati Purwakarta Saepul Bahri yang panggilan akraabnya kang Binjen yang didampingi Anggota DPRD Kabupaten Purwakarta dari Fraksi Gerindra Davil-4 Zusyef Gunawan,SE selaku bobotoh Turnamen.

"Metemeyan selain Menyambut HUT Kemerdekaan RI Ke-79 dengan melaksanakan Turnamen Sepak bola bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar warga. "Ujar Ketua Ketua Panitia PHBN Gugum Gumelar AS.

Ia berharap Turnamen ini berjalan dengan aman dan lancar serta menjadi ajang untuk menunjukan semangat sportivitas dan kebersamaan. "Harap Gugum.

Acara pembukaan Turnamen dihadiri Kepala Desa Cilingga H.Ade Mulyana bersama jajaran Perangkat Desa, Ketua Bamusdes (BPD) Desa Cilingga Ahmad Sape'i bersama anggota, Ketua TP-PKK Desa Cilingga Hj Nurlaela Lutfi,S.Pd 
Ketua Karang Taruna Lingga Wibawa Gugum Gumelar AS, juga dihadiri 19-Tim peserta pertandingan sepak bola dari 19-Rt seDesa Cilingga.

Adapun rangkaian, acara tersebut, diantaranya :
1. Kegiatan olahraga Sepak Bola antar Rt.
2. Kegiatan Volly Bal putra antar Rw.
3. Kegiatan Volly Bal Putri antar Club se-Kabupaten Purwakarta.
4. Lomba Pidato yang pesertanya Para Ketua Rt Rw.
5. lomba pidato yang pesertanya Kader Posyandu.
6. lomba Busana
7. lomba memasak.
8. lomba Karoke Kader Posyandu 
9. lomba Kebersihan.
10. lomba Kesemarakan.
11. lomba Keamanan Lingkungan.
12. lomba Kaca÷kaca/ Gapura.
13. lomba Karnapal.
14. lomba Jampana.
15. lomba Olahraga Tenis Meja perorangan.
16. lomba olahraga Bulutangkis.
17. lomba Gerak Jalann
Acara puncak hari H dilaksanakan Upaca Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI Ke-79 bertempat halaman Kantor Desa Cilingga.
Kemudian mala harinya diadakan Tablig Akbar.

18. Malam kedua dan ketiga diadakan Pentas Seni Kreasi warga, dan malam ke empat Pembagian hadiah.
19. Untuk malam terakhir diisi Kesenian Pongdut dari Subang.
Dari sekian banyanya Kegiatan memerlukan anggaran sebesar 60 juta rupiah, anggaran tersebut didapat dari hasil Iuran warga Desa Cilingga dan sumbangan dari para donatur. "Jelan Ketua PHBN Desa Cilingga Gugum Gumelar AS.

Kepala Desa Cilingga H.Ade Mulyana saat dikonfirmasi media media di Ruang Bamusdes (9/7) mengatakan apresiasinya terhadap inisiatif Karang Taruna Lingga Wibawa.

"Kegiatan seperti ini sangat positif, selain meningkatkan kebugaran fisik juga memperkuat persaudaraan diantara masyarakat.
"Kata H.AdeMulyana.

Lanjut Kades Cilingga H.Ade Mulyana bahwa Pemdes Cilingga termasuk Babinsa, Bhabinkamtibmas 
sangat mendukung penuh acara turnamen tersebut dengan memastikan keamanan dan ketertiban selama turnamen berlangsung, juga kami percaya sepenuhnya kepada Panitia PHBN, dan kepada Pemdes Cilingga ."Terangnya.

"Menurutnya 
Turnamen Sepak Bola ini tidak hanya ajang Kompitisi olahraga, tetapi juga sebagai sarana untuk memperkuat rasa kebersamaan dan solidaritas di kalangan masyarakat Desa Cilingga, mudah-mudahan selama berjalan kegiatan dalam keadaan aman, nyaman dan kondusif.

Menurut Ketua TP-PKK Desa Cilingga Hj Nurlaela Lutfi, kami sengaja menghadiri kegiatan Mitemeyan yang awali dengan pembukaan Turnamen, sebab kami akan mengawal dan memandu kegiatan ibu-ibu, diantawisna Volly Bal Putri, lomba Karoke Kader Posyandu dan Lomba memasak.
"Pungkas Hj. Nurlaela Lutfi.

Jurnalis: Bah Endang

TerPopuler