-->

Notification

×

Iklan

Pelantikan PCNU Gianyar Warnai Peringatan Harlah NU ke-103

31 Jan 2026 | Januari 31, 2026 WIB | 0 Views Last Updated 2026-01-31T13:48:28Z

Aspirasi Jabarnet.Gianyar – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Gianyar menggelar pelantikan pengurus masa khidmat 2025–2030 yang dirangkaikan dengan peringatan Hari Lahir (Harlah) Nahdlatul Ulama ke-103. Acara berlangsung di Sekretariat PCNU Gianyar, Jalan Hasanudin No. 9 Candibaru, Gianyar, Jumat (31/1/2026).


Kegiatan tersebut dihadiri jajaran pengurus NU dari berbagai tingkatan, Majelis Wakil Cabang NU (MWCNU), badan otonom, lembaga NU, unsur Forkopimda Kabupaten Gianyar, perwakilan Kementerian Agama Gianyar, organisasi kemasyarakatan Islam, serta para Ketua Majelis Taklim se-Kabupaten Gianyar.

Nuansa kebangsaan mewarnai pembukaan acara melalui lantunan lagu Indonesia Raya dan Mars Subbanul Wathon yang dibawakan tim paduan suara Fatayat NU Gianyar. Lagu tersebut menjadi pengingat peran NU dalam menjaga persatuan dan keutuhan bangsa.

Ketua Panitia Harlah NU ke-103, Sunarto, menyampaikan bahwa pelantikan pengurus merupakan bagian penting dari upaya regenerasi dan penguatan struktur organisasi NU di tingkat cabang. Ia menyebut keberhasilan kegiatan tidak lepas dari dukungan seluruh keluarga besar NU Gianyar.

“Pelantikan ini menjadi awal pengabdian bagi pengurus baru untuk melanjutkan perjuangan NU dalam melayani umat dan menjaga harmoni sosial di Gianyar,” ujar Sunarto.
Mewakili Ketua PCNU Gianyar yang berhalangan hadir, Sunarto juga menekankan bahwa seluruh pengurus wajib menjalankan tugas sesuai pedoman

 organisasi. Ia mengingatkan agar kepengurusan tidak berjalan berdasarkan kepentingan pribadi, melainkan berpegang pada AD/ART dan Peraturan Perkumpulan NU.
Dalam taujihat yang disampaikan Rais Syuriah PCNU Gianyar, Ust. Hasyim Asy’ari, para hadirin diajak untuk mendoakan Ketua PCNU Gianyar, H. Sukisno Suwandi, S.H., agar segera diberikan kesembuhan dan dapat kembali menjalankan amanah organisasi.

Prosesi pelantikan diawali dengan pembacaan Surat Keputusan oleh Sekretaris PWNU, H. M. Ahmadi, S.H. Selanjutnya, Wakil Ketua Tanfidziyah PWNU, KH. Samsul Hadi, S.E., M.Pd.I., memimpin pengucapan sumpah dan baiat pengurus PCNU Gianyar masa khidmat 2025–2030.

Dalam sambutannya, KH. Samsul Hadi menegaskan bahwa pengurus NU memiliki tanggung jawab besar dalam menjaga marwah organisasi. Ia menekankan pentingnya merawat persatuan, toleransi, dan nilai-nilai moderasi beragama demi terciptanya kehidupan berbangsa yang damai dan harmonis.
Sementara itu, Bupati Gianyar yang diwakili oleh Asisten III Setda Gianyar, I Ketut Pasek Lanang Sadia, A.P., M.Ag., 

menyampaikan apresiasi kepada PCNU Gianyar. Ia berharap NU terus bersinergi dengan pemerintah daerah dalam menjaga stabilitas sosial dan memperkuat nilai keagamaan di tengah masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut juga dilakukan penyerahan Surat Keputusan pembentukan enam lembaga PCNU Gianyar, yakni LDNU, LBM NU, LAZISNU, Lakpesdam, LKNU, dan Lesbumi. Penyerahan SK dilakukan oleh Katib Syuriah PCNU Gianyar, H. Ibnu Atho’illah, S.H., M.T.

Rangkaian kegiatan diakhiri dengan doa yang dipimpin Anggota Mustasyar PCNU Gianyar, Drs. H. Lalu M. Alwi, S.H., M.H., yang berlangsung dengan penuh kekhusyukan.

Gianyar – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Gianyar menggelar pelantikan pengurus masa khidmat 2025–2030 yang dirangkaikan dengan peringatan Hari Lahir (Harlah) Nahdlatul Ulama ke-103. Acara berlangsung di Sekretariat PCNU Gianyar, Jalan Hasanudin No. 9 Candibaru, Gianyar, Jumat (31/1/2026).

Kegiatan tersebut dihadiri jajaran pengurus NU dari berbagai tingkatan, Majelis Wakil Cabang NU (MWCNU), badan otonom, lembaga NU, unsur Forkopimda Kabupaten Gianyar, perwakilan Kementerian Agama Gianyar, organisasi kemasyarakatan Islam, serta para Ketua Majelis Taklim se-Kabupaten Gianyar.
Nuansa kebangsaan mewarnai pembukaan acara melalui lantunan lagu Indonesia Raya dan Mars Subbanul Wathon yang dibawakan tim paduan suara Fatayat NU Gianyar. Lagu tersebut menjadi pengingat peran NU dalam menjaga persatuan dan keutuhan bangsa.
Ketua Panitia Harlah NU ke-103, Sunarto, menyampaikan bahwa pelantikan pengurus merupakan bagian penting dari upaya regenerasi dan penguatan struktur organisasi NU di tingkat cabang. Ia menyebut keberhasilan kegiatan tidak lepas dari dukungan seluruh keluarga besar NU Gianyar.

“Pelantikan ini menjadi awal pengabdian bagi pengurus baru untuk melanjutkan perjuangan NU dalam melayani umat dan menjaga harmoni sosial di Gianyar,” ujar Sunarto.
Mewakili Ketua PCNU Gianyar yang berhalangan hadir, Sunarto juga menekankan bahwa seluruh pengurus wajib menjalankan tugas sesuai pedoman organisasi. Ia mengingatkan agar kepengurusan tidak berjalan berdasarkan kepentingan pribadi, melainkan berpegang pada AD/ART dan Peraturan Perkumpulan NU.
Dalam taujihat yang disampaikan Rais Syuriah PCNU Gianyar, Ust. Hasyim Asy’ari, para hadirin diajak untuk mendoakan Ketua PCNU Gianyar, H. Sukisno Suwandi, S.H., agar segera diberikan kesembuhan dan dapat kembali menjalankan amanah organisasi.
Prosesi pelantikan diawali dengan pembacaan Surat Keputusan oleh Sekretaris PWNU, H. M. Ahmadi, S.H. Selanjutnya, Wakil Ketua Tanfidziyah PWNU, KH. Samsul Hadi, S.E., M.Pd.I., memimpin pengucapan sumpah dan baiat pengurus PCNU Gianyar masa khidmat 2025–2030.
Dalam sambutannya, KH. Samsul Hadi menegaskan bahwa pengurus NU memiliki tanggung jawab besar dalam menjaga marwah organisasi. Ia menekankan pentingnya merawat persatuan, toleransi, dan nilai-nilai moderasi beragama demi terciptanya kehidupan berbangsa yang damai dan harmonis.
Sementara itu, Bupati Gianyar yang diwakili oleh Asisten III Setda Gianyar, I Ketut Pasek Lanang Sadia, A.P., M.Ag., menyampaikan apresiasi kepada PCNU Gianyar. Ia berharap NU terus bersinergi dengan pemerintah daerah dalam menjaga stabilitas sosial dan memperkuat nilai keagamaan di tengah masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut juga dilakukan penyerahan Surat Keputusan pembentukan enam lembaga PCNU Gianyar, yakni LDNU, LBM NU, LAZISNU, Lakpesdam, LKNU, dan Lesbumi. Penyerahan SK dilakukan oleh Katib Syuriah PCNU Gianyar, H. Ibnu Atho’illah, S.H., M.T.
Rangkaian kegiatan diakhiri dengan doa yang dipimpin Anggota Mustasyar PCNU Gianyar, Drs. H. Lalu M. Alwi, S.H., M.H., yang berlangsung dengan penuh kekhusyukan.

Red
×
Berita Terbaru Update