Aktivis Muda Banjarsari Dorong Muspika Banjarsari Tindak Tegas Aktipitas Pencucian Mobil Pasir Dipinggir Jalan -->

Aktivis Muda Banjarsari Dorong Muspika Banjarsari Tindak Tegas Aktipitas Pencucian Mobil Pasir Dipinggir Jalan

9 Jun 2021, Juni 09, 2021
Pasang iklan
Aspirasijabar | Lebak - Maraknya pencucian truk mobil angkutan pasir disepanjang jalan Raya Gunungkencana Kilometer1 di Kecamatan Banjarsari Kabupaten Lebak, yang dikeluhkan warga karena mengganggu ketertiban umum juga lalulintas angkutan jalan, hal ini mengundang kontroversi dikalangan masyarakat di Kecamatan Banjarsari pasalnya kegiatan pencucian ini dilakukan dipinggir jalan dibahu dan badan jalan sehingga dampaknya jalan menjadi basah dan licin dan sangat mengganggu bagi penguna jalan, baik pejalan kaki, kendaraan roda dua dan empat. 

Saat ditemui disekretariatnya Muhammad Alfansah selaku pemerhati lingkungan dibanjarsari mengatakan" terdapat dua pencucian steam mobil milik saudara Maman dan Sarkod yang melakukan aktipitas pencucian dipinggir jalan, yang memakan bahu dan badan jalan,  sehingga air dan limbahnya yang dibuang langsung kejalan ini  mengakibatkan terganggunya kenyaman penguna jalan.

Masih kata Muhammad Aftarsyah yang juga seoaku Aktivis Muda Banjarsari mendesak Muspika Kecamatan Banjarsari dalam hal ini Camat Banjarsari yang baru, Bapak Asep Riadi beserta Kasatpol PP Banjarsari dan jajaran nya agar turun tangan dan menindak tegas kedua oknum pelaku cucian  tersebut.

"Saya menyesalkan kedua oknum pemilik cucian steam mobil itu karna mengabaikan papan peringatan tentang larangan mencuci dibahu jalan yang telah dipasang oleh pihak Kecamatan Banjarsari pada jaman Camat haji Sukanta tepatnya pada hari Jum'at tanggal 26 Februari 2021" tegasnya.

Saat dimintai komentarnya melalui saluran telepon Lomri Kasatpol PP kecamatan Banjarsari mengatakan" besok akan kita panggil, akan kita tanya maunya seperti apa? Kalau memang tidak bisa ditertibkan ya kita tutup" tandas lomri.

Sementar itu dari Pantauan wartawan  dijalan raya gunung kencana km 01, terlihat adanya aktipitas pencucian  truk mobil sehingga jalan terlihat basah dan terjadi penyempitan  badan jalan.

Penulis : (Badri)

TerPopuler