-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Bhabinkantibmas Melaksanakan Kegiatan Silaturahmi Dengan Tokoh Agama Desa Cileles Kecamatan Jatinangor

16 Apr 2023 | April 16, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-04-16T04:11:55Z

Asiprasijabar | Sumedang - Pada hari ini Minggu tanggal 16 April 2023 mulai pukul 10.30 wib s/d selesai, Bhabinkamtibmas Desa Cileles Polsek Jatinangor Aipda Cevi Rian R  bersama Babinsa Serka Riad Supriadi telah melaksanakan  kegiatan silaturahmi Kamtibmas (DDS) dalam rangka menjalin sinergitas  dan upaya menciptakan Harkamtibmas di  Desa Cileles  Kecamatan Jatinangor Kabupaten  Sumedang.

Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas melaksanakan silaturahmi terhadap salah satu tokoh agama yaitu Ustadz Cece yang juga sebagai Wakil Ketua Pengurus Pondok Pesantren Al-Falah Desa Cileles Kecamatan Jatinangor Kabupaten Sumedang.

Bhabinkamtibmas Bersilaturahmi Sekaligus Menyampaikan Himbauan Antara lain 

Dalam rangka mengantisipasi kejadian maupun tindak kriminalitas agar meningkatkan kewaspadaan lingkungan salah satunya melalui kegiatan ronda malam.

Dalam rangka menangkal pengaruh negatif terhadap para pemuda agar tokoh serta warga lebih meningkatkan kegiatan-kegiatan yang bersifat positif dan membangun.

Meng intensifkan kegiatan agama dan kegiatan sosial lainnya kepada masyarakat termasuk di luar pesantren dalam upaya menangkal faham-faham radikal serta aliran sesat lainnya.

Menjalin komunikasi dengan Babinsa maupun Bhabinkamtibmas setiap ada permasalahan yang ada di masyarakat.

Selama kegiatan berjalan Lancar Situasi sampai saat ini aman kondusif serta terjalin silaturahmi antara Bhabinkamtibmas dengan warga masyarakat.


Editor "Nang obet
×
Berita Terbaru Update