-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Sekapur sirih stunting dari penerima Penghargaan BKKBN RI sebagai Babinsa Terbaik Kodim 1514/Morotai

20 Jun 2024 | Juni 20, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-06-20T10:38:54Z



Morotai, Maluku Utara - Dalam rangka memberikan pemahaman kepada masyarakat, Babinsa Desa Cucumare, Kopda Gilman S. Rajak, memberikan materi dalam acara Gerakan Sadar Stunting dengan tema "Mencegah Stunting Sebelum Genting". Acara ini digelar di SD Negeri Tiley, Kecamatan Morotai Selatan Barat, pada Kamis, 20 Juni 2024.

Kepala Loka POM Morotai, Salman Fariesy, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya pencegahan stunting. "Semoga kegiatan ini dapat menambah wawasan kita sehingga dapat menurunkan tingkat stunting yang terjadi di wilayah kita, baik di masyarakat umum maupun di lingkungan keluarga. Stunting adalah PR bersama bagi seluruh bangsa," ujarnya".

Babinsa Desa Tiley Kopda Gilman S. Rajak juga menyampaikan materi kepada masyarakat tentang dua tugas pokok TNI, yaitu operasi militer perang dan operasi militer selain perang. "Dalam operasi militer selain perang, TNI membantu mengatasi kesulitan rakyat, salah satunya adalah membantu mengatasi permasalahan stunting yang terjadi di lingkungan masyarakat," jelasnya".

"Melalui kegiatan ini, diharapkan masyarakat dapat lebih memahami pentingnya keamanan pangan dan gizi yang cukup untuk mencegah stunting, sehingga dapat membangun generasi yang sehat dan kuat di masa depan,"terang Kopda Gilman".

Diketahui hadir dalam kegiatan diantaranya Kepala Loka POM, Salman Fariesy, S.Farm., Apt, Danpos Lanal Tiley, Letda Laut Ahmad Solikan, Plh Danramil Wayabula, Serka Saputra Rusli, Babinsa Desa Tiley, Praka La Arfin, Babinsa Cucumare, Kopda Gilman S. Rajak, Kepala Desa Tiley, Bapak Sugianto W.S, Bidan Desa Tiley, Ibu HerKeni Mustam, Amd. Kep, aparatur desa, Tim Badan POM, dan masyarakat Desa Tiley.(oje) 
×
Berita Terbaru Update