-->

Notification

×

Iklan

Menjemput Harapan Baru, Dedi Supriadi Cakrabuana Terpilih sebagai Ketua GP Ansor Bojong 2025–2028

31 Des 2025 | Desember 31, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-12-31T14:28:08Z



Aspirasi Jabar || Purwakarta ,  - Konferensi Anak Cabang (Konferancab) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Bojong Tahun 2025 telah sukses diselenggarakan pada Rabu, 31 Desember 2025, bertempat di Aula Desa Sindangpanon.

 
Melalui forum musyawarah yang berlangsung secara demokratis, khidmat, dan penuh semangat kebersamaan, Dedi Supriadi Cakrabuana resmi terpilih sebagai Ketua GP Ansor Kecamatan Bojong Masa Bhakti 2025–2028.


 
Terpilihnya Dedi Supriadi Cakrabuana merupakan wujud kepercayaan kader terhadap sosok yang dinilai memiliki integritas, kapasitas kepemimpinan, serta komitmen kuat dalam menjaga nilai-nilai ke-NU-an, ke-Ansoran, dan pengabdian kepada umat, bangsa, dan negara.

 
Konferancab ini bukan hanya menjadi ajang regenerasi kepemimpinan, tetapi juga momentum konsolidasi organisasi untuk memperkuat peran GP Ansor sebagai garda terdepan pemuda dalam menjaga persatuan, keutuhan NKRI, serta membangun sinergi positif dengan seluruh elemen masyarakat dan pemerintahan.

 
Dengan kepemimpinan baru ini, diharapkan GP Ansor Kecamatan Bojong semakin solid, progresif, dan responsif terhadap tantangan zaman. Semangat inovasi, kaderisasi berkelanjutan, serta pengabdian sosial diharapkan dapat terus tumbuh dan memberi manfaat nyata bagi masyarakat luas.

 
Semoga amanah yang diemban dapat dijalankan dengan penuh keikhlasan, tanggung jawab, dan keberkahan, serta mampu membawa GP Ansor Kecamatan Bojong menjadi organisasi yang lebih maju, berdaya, dan bermartabat.

Editor : redaksi

×
Berita Terbaru Update