Aspirasi Jabar || SUMEDANG — Harapan masyarakat Kecamatan Buahdua akhirnya terjawab. Pengerjaan ruas Jalan Burujul–Sanca yang selama ini dikeluhkan warga dipastikan akan dimulai pada akhir Januari 2026. Jalan strategis ini merupakan jalur penghubung antara Kabupaten Sumedang dan Kabupaten Indramayu yang memiliki peran vital bagi mobilitas dan perekonomian masyarakat.
Kepastian tersebut disampaikan Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir, Saat melakukan peninjauan langsung ke lokasi bersama perwakilan Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) DKI Jakarta–Jawa Barat. Dalam peninjauan itu, Bupati didampingi Michael selaku Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Wilayah Jawa Barat, Kamis (15/1/2026)
Peninjauan dilakukan untuk memastikan kesiapan teknis pelaksanaan proyek sekaligus menindaklanjuti keluhan masyarakat terkait kondisi jalan yang rusak parah dan telah lama mengganggu aktivitas warga, mulai dari akses pendidikan, pertanian, hingga distribusi barang.
Bupati menyampaikan bahwa ruas Jalan Burujul–Sanca yang akan diperbaiki memiliki panjang sekitar 4 kilometer. Proyek pembangunan jalan tersebut akan dibiayai melalui program Inpres Jalan Daerah (IJD) dengan total anggaran mencapai Rp36 miliar.
“Jalan Burujul–Sanca ini akan segera dibangun pada akhir Januari 2026, Anggarannya sebesar Rp36 miliar dari Inpres Jalan Daerah. Ini merupakan kabar baik bagi masyarakat,” ujar Bupati saat berada di lokasi peninjauan.
Menurutnya, keberadaan Jalan Burujul–Sanca sangat strategis karena menjadi salah satu jalur utama penghubung antarwilayah, khususnya antara Kabupaten Sumedang dan Kabupaten Indramayu. Jalan ini juga menjadi urat nadi aktivitas ekonomi warga, terutama dalam mendukung kelancaran distribusi hasil pertanian dan usaha masyarakat.
Dengan dimulainya pembangunan tersebut, Pemerintah Kabupaten Sumedang berharap kualitas infrastruktur jalan semakin meningkat, waktu tempuh antarwilayah semakin singkat, serta mampu mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat di wilayah Buahdua dan sekitarnya.
Pembangunan ruas jalan ini pun disambut antusias oleh warga, yang selama bertahun-tahun harus menghadapi kondisi jalan rusak. Mereka berharap proyek ini dapat berjalan lancar dan tepat waktu, sehingga manfaatnya segera dirasakan oleh masyarakat luas.
Jurnalis : Aep Mulyana