Kapolres Majalengka Pimpin Apel Jam Pimpinan Ajak Seluruh Personel Menjadi Insan Polri Yang Presisi -->

Kapolres Majalengka Pimpin Apel Jam Pimpinan Ajak Seluruh Personel Menjadi Insan Polri Yang Presisi

1 Feb 2021, Februari 01, 2021
Pasang iklan
Aspirasijabar | Majalengka- Kepala Kepolisian Resor Majalengka AKBP Syamsul Huda, S.H., S.I.K., M.Si. memimpin apel pagi jam pimpinan di lapangan apel Mapolres Majalengka , Senin (01/02/2021). Apel tersebut diikuti oleh Wakapolres, para Kabag, Kasat, Kapolsek Jajaran, personel polres dan PNS Polres Majalengka tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan di masa pandemic Covid-19 ini.

Dalam amanatnya, Kapolres menyampaikan kepada seluruh anggota agar terkait dengan dinamika yang terjadi saat ini, yaitu pergantian pucuk pimpinan Polri atas Kapolri yang baru Jenderal Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. menggantikan Jenderal Drs. Idham Azis M.Si tentunya akan ada  penguatan dari kebijakan kapolri yang lama dan kebijakan Kapolri yang baru, oleh karena itu seluruh personel agar bisa memahami dan mengikuti arus informasi sehingga tidak tertinggal dalam mengikuti arahan dan kebijakan pimpinan yang baru.

Selanjutnya disampaikan, Bahwa pimpinan yang baru mencanangkan bahwa kita seluruhnya harus siap bertransformasi menuju Polri yang Presisi bahwa kita diharapkan akan menjadi insan Polri yang Prediktif, Responsibilitas dan Transparansi Berkeadilan. Dengan kebijakan tersebut maka ada empat bidang transformasi dengan enam belas program prioritas dan lima puluh satu kegiatan agar seluruh pimpinan jika sudah menerima rencana aksinya agar disampaikan kepada anggotanya.

“Menjadi tanggung jawab kita semua untuk meneruskan kebijakan itu  dan mengimplementasikanya dalam pelaksanaan tugas kita.” ucapnya.

Kapolres juga menyampaikan, bahwa saat ini arus informasi berjalan cukup cepat. Saya harapkan rekan-rekan bisa mengikuti perkembangan tersebut dengan belajar dan aktif update informasi. Jangan sampai masyarakat tahu informasi yang berkembang sedangkan kita anggota kepolisian malah tidak tahu.

" Kita harus berhadapan dengan masyarakat dan dalam penegakan hukum kita sudah harus menyesuaikan dengan dinamika masyarakat terkini dan sesuai SOP. Termasuk melakukan pencegahan dalam penyampaian informasi di masyarakat yang menyebabkan kerawanan kamtibmas di dalam Masyarakat " ungkap Kapolres Majalengka AKBP Syamsul Huda.

Selain menerapkan 3W kita juga harus senantiasa menrapkan 5M yang selama ini sering kita gemakan kepada masyarakat yaitu Mencuci tangan, Menjaga Jarak, Menggunakan Masker, Menghindari Kerumunan dan Mengurangi mobilitas. Terangnya.

Terakhir, Kapolres juga dengan tidak bosan bosanya menambahkan kepada seluruh personel yang menggunakan media sosial agar digunakan secara bijak dan digunakan untuk hal hal positif dan sebagai anggota Polri agar selalu menjadi contoh yang baik bagi masyarakat. Tutup Kapolres Majalengka AKBP Syamsul Huda.


Sumber : ( Red / Humas Polres )

TerPopuler