Kodim 0104/Atim Gelar Komsos Dengan Komunitas Beladiri -->

Kodim 0104/Atim Gelar Komsos Dengan Komunitas Beladiri

25 Okt 2021, Oktober 25, 2021
Pasang iklan

Aspirasijabar | Langsa - Sebagai langkah nyata dalam upaya melestarikan dan mengembangkan nilai-nilai budaya bangsa, sesuai program kerja Kodim 0104/Aceh Timur bidang teritorial khususnya Komsos Kreatif, Kodim 0104/Atim menggelar Komsos Kreatif bersama Komunitas Beladiri Kota Langsa dan Kabupaten Aceh Timur dengan tema “Mengawal Keutuhan Dan Kemajuan Bangsa Dalam Bingkai NKRI” yang digelar di Aula Serbaguna Makodim setempat, Senin (25-10-2021).

Kegiatan ini dibuka oleh langsung oleh Dandim 0104/Atim Letkol Czi Hasanul Arifin Siregar, S.Sos, M.Tr (Han). Dalam sambutannya dikatakan bahwa Kodim 0104/Atim melalui silaturahmi ini diharapkan mampu membangun wahana komunikasi dan sinergitas dengan komponen bangsa yakni komunitas Beladiri," tuturnya.

Menurut Dandim komsos merupakan salah satu metode pembinaan teritorial yang merupakan wahana untuk mencapai kesepahaman dan kesamaan persepsi tentang pemberdayaan wilayah pertahanan di darat kepada seluruh komponen bangsa bangsa termasuk para peserta kegiatan yang hadir.

Untuk itu komsos antara Kodim 0104/Atim dengan komunitas didaerah perlu dijaga dan terus ditingkatkan sehingga mampu menumbuhkan kepedulian serta kepekaan terhadap berbagai aspek dan permasalahan yang muncul diwilayah untuk dicarikan jalan penyelesaiannya," ujarnya.
Dandim menegaskan, kegiatan komsos memiliki arti penting sabagai salah satu upaya Kodim 0104/Atim untuk menigkatkan jalinan silaturahmi yang lebih harmonis dengan seluruh komponen bangsa.

Kegiatan ini, lanjut Dandim, merupakan sarana yang efektif untuk memelihara dan meningkat kebersamaan guna membangun komunikasi dialogis diantara kita sehingga dapat diperoleh kesamaan pandang dalam memahami setiap permasalahan.

Salah satu permasalahan bangsa saat ini sedang kita hadapi yakni kasus Covid-19 di Kota Langsa dan Kabupaten Aceh Timur, yang membuat masyarakat harus lebih patuh pada protokol kesehatan dan tetap waspada, guna memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19.

Dandim menambahkan dengan adanya kegiatan ini mampu meningkatkan komunikasi, koordinasi, dan silaturahmi antar seluruh komponen bangsa sehingga kondusifitas wilayah kita akan tetap terjaga," tutupnya.

Hadir pada kegiatan tersebut Kasdim 0104/Atim Mayor Kav Dani Syahputra, S.A.P., Pasiter Kapten Kav Khairul Nizam, Karnaini dari KONI, Deni, S.Sos dari Cabang Kempo, Thasrif Al Akbar dari cabang Pencak silat, Sugianto dari Cabang Muay Thai, Mukhlis, ST dari Cabang Tarung derajat, Firmansyah dari cabang Taekwondo, Nurmasyitah dari cabang Karate, tamu dan undangan.


Red, 

TerPopuler