Korwil PGRI Kecamatan Cimanggung Gelar Festival Lomba Menyanyi Solo Serta Paduan Suara Dalam Rangka Memperingati Hari Jadi PGRI Ke-77 -->

Korwil PGRI Kecamatan Cimanggung Gelar Festival Lomba Menyanyi Solo Serta Paduan Suara Dalam Rangka Memperingati Hari Jadi PGRI Ke-77

17 Nov 2022, November 17, 2022
Pasang iklan



Aspirasijabar | Sumedang - Dalam rangka memperingati HUT Guru Nasional dan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-77 kepengurusan PGRI Cabang Cimanggung menyelenggarakan lomba festival menyanyi solo dan panduan suara berlokasi di SMPN 1 Cimanggung Kecamatan Cimanggung Kabupaten Sumedang, Kamis (17/11/2022).

Acara tersebut dihadiri oleh: Kepala Sekolah SMPN 1 Cimanggung Wana S.Pd,. M.M. Pd, Ketua PGRI Kecamatan Cimanggung H Asep Tatang S.Pd, Guru TK, Guru SD, Guru SMP Guru SMA, se-kecamatan Cimanggung tingkat Sekolah Negri Maupun Swasta.

Asep Tatang selalu Ketua PGRI Korwil kecamatan Cimanggung juga berpesan kepada seluruh guru untuk dapat membiasakan diri gemar berolahraga untuk mewujudkan kesehatan jasmani dan rohani, dan dengan kegiatan semoga dapat menghilangkan kejenuhan di sekolah untuk sementara waktu ” Ucap Asep Tatang

Lanjut Asep Tatang, berpesan bagi para pelaku pendidikan dari setiap instansi perlu saling mendukung, berkolaborasi, serta bersinergi untuk memulihkan pendidikan di negeri ini,

Tidak kecuali PGRI yang merupakan mitra strategis Pemerintah Daerah dalam memajukan pendidikan dan menyelesaikan berbagai persoalan pendidikan,

Pada kesempatan ini, Asep juga mengajak para guru dan tenaga pendidik di Kecamatan Cimanggung, untuk terus meningkatkan kemampuan dan keterampilannya, berfikir kreatif dan inovatif, sehingga mampu memenuhi tuntutan dan tantangan pendidikan sekarang ini,

“Kepada para pengurus PGRI, untuk terus bekerja keras mengawal perjuangan dan aspirasi anggotanya, ” Jelas Asep Tatang

Dikatakan pula oleh kepala Sekolah SMPN1 Cimanggung Wana S.Pd., M.M.Pd.,” Alhamdullilah Sekolah kami sudah dipercaya menjadi tempat perlombaan paduan suara, meskipun harus mengalihkan peserta didik untuk sementara belajar dirumah secara During,

Atas nama Sekolah sangat mengapresiasi sekali dan alhamdullilah secara tidak langsung bisa bersilaturahmi dengan para guru yang ada di korwil Kecamatan Cimanggung, semoga kedepanya bisa lebih meriah lagi dalam memperingati HUT PGRI selanjutnya, pungkas Wana.


Itang/Tim

TerPopuler