Aspirasi Jabar || Purwakarta - Kecamatan Darangdan Kabupaten Purwakarta menggelar Musyawarah Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2026 tingkat Kecamatan Darangdan yang berlangsung di Gelanggang Olahraga (Gor) Pamidangan Desa Darangdan, pada Senin 10 Pebruari 2025.
Musrenbang Kecamatan Darangdan yang dibuka resmi langsung oleh Camat Darangdan Drs Al Idrus Nurhasan, juga
selain dihadiri para narasumber, yaitu Anggota DPRD Kabupaten Purwakarta Dapil IV H.Zaenal Aripin (Kang Bentar) bersama sesama Dewan dari davil IV, dan OPD Kabupaten Purwakarta serta Forkopimcam Camat Darangdan Drs Al Idrus Nurhasan, Kapolsek Darangdan Akp Yoga Prayoga,SH diwakili Wakapolsek Iptu Dadang bersama Bripka Asep Juwana Kanit Intelkam, Danramil 1903 Kapten Kav Unang Sunarya bersama Sertu Dodo Montiana Babinsa Desa Darangdan Koramil Darangdan, Pendamping Desa (PD) Kecamatan Darangdan Agus Umbara, bersama Koordinator Pendamping Titin Supriatin dan tiga orang Pendaping Lokal Desa (PLD) yaitu Itang Lasmana dan Dede Royani dan Dudun, juga hadir Ketua MUI KH.Asep Abdussalam, S.Pdi yang merupakan Pimpinan Ponpes Miftahul Ulum Babakan Cijambe Darangdan selaku pembaca Do'a, Ketua TP-PKK Kecamatan Darangdan Intan Rusita Ningrum bersama anggota, juga hadir UPTD/Dinas instansi dilingkup Kecamatan Darangdan, diantaranya Kepala UPTD Puskesmas Darangdan H.Marno, Koordinator PLKB Lilis Holisoh, Koordinator BPP Darangdan diwakili Ade Satom, SP Penyuluh Pertanian, Para Kepala Sekolah, Ketua DPK Apdesi Kecamatan Darangdan Budi Sahbudin bersama 15-Kepala Desa Se-Kecamatan Darangdan, Ketua UPK (BUMDESma) Binangkit Kecamatan Darangdan Hj.Naning Sariningsih,SH bersama Bendahara Rani Rahmatia Dewi.
Musrenbang Kecamatan Darangdan ini, menyepakati Daftar Usulan Prioritas tiap desa yang bersumber dari Dana APBD Kabupaten yang merupakan hasil Musrenbang tingkat Desa pada bulan September 2024.
Adapun Hasil Musrenbang terhadap usulan skala prioritas tiap desa untuk tahun 2026 yang disepakati bersama dan dituangkan dalam Berita Acara meliputi 15-desa Se-Kecamatan Darangdan.
Camat Darangdan Drs Al Idrus Nurhasan menjelaskan ada sekitar 60 Usulan Prioritas pembangunan yang disepakati agar proses perencanaan dapat lebih terfokus dan terencana. Pembangunan Infastruktur mendominasi puluhan usulan tersebut. "Jelas Drs Al Idrus Nurhasan.
Camat Darangdan mengatakan "Tadi kita sepakati ada 60 usulan skala prioritas pembangunan.
"Untuk tahun 2026 ini usulan yang mendominasi adalah untuk pembangunan infrastruktur, diantaranya perbaikan jalan serta pembangunan saluran air. "Tuturnya.
"Selain itu juga terdapat sejumlah usulan pada sektor peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM).
Usulan nantinya akan segera kami tindak lanjuti dan di usulkan kepada perangkat daerah terkait"
Semoga usulan tersebut bisa segera direalisasikan demi membangun Kecamatan Darangdan Tandang Makalangan, Purwakarta lebih Istimewa. "Terangnya.
Ditempat yang sama Ketua DPK Apdesi Kecamatan Darangdan Budi Sahbudin mewakili 15 Kepala Desa yang didampingi Danramil 1903 Darangdan Kapten Kav Unang Sunarya saat dikonfirmasi media (10/2) mengatakan semoga 60 usulan skala prioritas tersebut terealisasi sesuai harapan. "Katanya.
"Kegiatan Musrenbang ini menjadi momen strategis bagi masyarakat untuk menyampaikan usulan dan prioritas pembangunan yang benar-benar di butuhkan. Kami akan berupaya mengkomodasi setiap aspirasi sesuai dengan ketersediaan anggaran dan program prioritas daerah. "Ungkap Budi Sahbudin. (***)
Penulis : Bah Endang