Aspirasi Jabar || Lampung – Tafakanara Alsajada Detalenta Agna, atau yang lebih akrab disapa Nara, adalah seorang selebgram muda yang kini tengah naik daun di dunia influencer. Meskipun masih berusia remaja, Nara telah berhasil mencuri perhatian banyak pihak dengan prestasi dan kiprahnya di dunia digital.
Lewat akun Instagram-nya, @nara.agna, Nara sering kali membagikan konten yang beragam, mulai dari ulasan produk kuliner, kecantikan, pendidikan, wisata, hingga gaya hidup positif. Konten-kontennya yang fresh dan kekinian membuatnya menjadi idola di kalangan netizen, terutama generasi Z. Menariknya, profesi sebagai influencer ini justru ia tekuni sejak masih duduk di bangku SMP, secara tidak sengaja.
Nara dikenal sebagai anak yang cerdas dan berbakat. Selama bersekolah di SMPN 2 Bandar Lampung, salah satu sekolah negeri terbaik di Provinsi Lampung, Nara telah menorehkan berbagai prestasi, baik di bidang akademik maupun non-akademik. Di antaranya, ia meraih dua medali emas dan satu medali perak dalam Olimpiade tingkat nasional, menjadi juara nasional lomba mewarnai, juara fotogenic, hingga juara 1 dalam kompetisi basket. Prestasinya tak berhenti di situ; baru-baru ini, Nara juga berhasil meraih Juara 3 Nasional dalam lomba menulis esai dengan tema "Menuju Indonesia Emas melalui Pengembangan Sains dan Teknologi di Kalangan Generasi Z."
Kini, Nara bersekolah di SMA Global Madani dan terus mengembangkan bakatnya di luar akademik. Ia aktif di berbagai organisasi, seperti OSIS dan Green Generation Bandar Lampung, serta mulai menapaki karir di dunia MC (Master of Ceremony), dengan berbagai acara yang sudah dipercayakan padanya, dari acara sekolah hingga event keagamaan dan field trip.
Sebagai seorang influencer remaja, Nara telah menjalin kerjasama dengan lebih dari tiga brand lokal dan nasional sebagai brand ambassador. Endorsement yang ia terima tak hanya berasal dari Lampung, melainkan juga dari berbagai wilayah di Indonesia. Keberhasilan Nara dalam dunia influencer ini bahkan membuatnya dapat menabung dan membayar SPP sendiri, serta mulai berinvestasi dengan membeli sebidang tanah di Natar dari hasil kerja kerasnya.
“Sebaik-baiknya manusia adalah yang bisa memberikan manfaat untuk orang lain. Saya ingin bermanfaat bagi banyak orang dengan kemampuan dan talenta yang diberikan Allah,” ujar Nara, yang kini aktif mendukung UMKM serta mempromosikan berbagai bisnis dan event.
Bagi Nara, kesuksesan di era digital bukanlah hal yang mustahil. Ia membuktikan bahwa dengan memanfaatkan media sosial dan teknologi dengan bijak, remaja sepertinya dapat meraih sukses sejak dini. Nara mengingatkan, “Kalau cita-citanya besar, maka usahanya nggak boleh kecil!”
Melalui kisah sukses Nara, semoga semakin banyak generasi Z yang terinspirasi untuk terus berkarya, bekerja keras, dan selalu menjaga konsistensi dalam meraih cita-cita. Dalam pandangan Nara, smartphone bukan hanya alat komunikasi, tetapi juga sarana informasi, edukasi, dan inspirasi. Tim.